Soto Betawi
Hello everybody !! Biasa kalau lagi ga ada kerjaan dirumah, aku cari-cari sesuatu yang bisa dimasak, dan akhirnya aku menemukan bahan-bahan untuk Soto Betawi di kulkas, so foilaa kali ini, aku mencoba memasak soto betawi.. Check this out ^^
Bahan :
150 gram babat sapi
150 gram paru sapi
300 gram daging sengkel atau sandung lamur
150 gram usus sapi
500 ml santan encer
200 ml susu sapi
1,5 ltr air untuk merebus
3 sdm minyak, untuk menumis
4 lbr daun salam
2 batang serai, memarkan
Bumbu dihaluskan :
3 bh cabai merah besar
10 siung bawang merah
7 siung bawang putih
1 sdt merica bubuk
2 cm jahe
2 sdt jintan
1 sdt cengkeh
garam secukupnya
Cara membuat :
1. Rebus daging sengkel dengan air, rebus sebentar hingga daging berubah warna, kemudian tiriskan dan buang air rebusan pertama, kemudian rebus kembali daging tersebut dengan 1,5 liter air dan 1 sdm garam, hingga lunak. Angkat tiriskan, potong berbentuk dadu, sisihkan air kaldunya.
2. Rebus semua daging jeroan, angkat tiriskan, potong-potong menjadi ukuran kecil.
3. Panaskan air kaldu daging, kemudian tumis bumbu halus, daun salam dan serai hingga matang dan wangi, masukan tumisan bumbu halus kedalam air kaldu aduk hingga rata.
4. Masukan potongan daging dan jeroan kedalam kaldu, kemudian masukan susu dan santan, aduk hingga kuah mendidih, beri bumbu sesuai selera. Aduk terus agar santan tidak pecah hingga matang.
Sajikan dengan potongan tomat, bawang daun, wortel, kentang dan sambal.
Komentar
Posting Komentar